Apa Sih AM Dan PM Itu?
top of page

Apa Sih AM Dan PM Itu?

Di Negara kita tercinta Republik Indonesia, saat kita menyebutkan waktu atau jam terbilang simple kan? Hal itu dikarenakan sistem penanda waktu kita adalah 24 jam. Berbeda dengan budaya barat yang menggunakan sistem penanda waktu 12 jam. Mungkin di antara kalian ada yang pernah lihat atau mendengar difilm-film barat, huruf AM dan PM setelah menyebutkan waktu. Nah apakah kalian tau bagaimana penggunaan dan kepanjangan akronim tersebut?

Analog Clock (sc: SparkCBC/Flickr)

Kepanjangan dari AM adalah Ante Meridiem sedangkan PM adalah Post Meridiem. Kata tersebut berasal dari Bahasa Latin yang berarti sebelum tengah hari (AM) dan setelah tengah hari (PM). Kemudian fakta lainnya adalah sistem PM sudah digunakan sejak awal tahun 1640an, sedangkan AM baru mulai digunakan setelah tahun 1760an. Selain itu negara yang menggunakan sistem 12 jam seperti ini tidak hanya negara barat, bahkan Asia pun menggunakannya seperti Filipina dan India. Kalau di Indonesia sih tetap menggunakan sistem 24 jam seperti sebagian besar negara di dunia.

Clock (sc: becosky.../Flickr)

Tau pembagian waktu untuk AM dan PM? Kalau AM berarti dari jam 12 malam atau 00:00 sampai dengan jam 11:59 siang. Sedangkan PM mulai dari jam 12 siang sampai dengan 11.59 malam. Tetapi tidak jarang juga ada yang masih kebingungan saat menuliskan jam 12 siang dan jam 12 malam. Untuk menghindari hal tersebut, mereka menggantinya dengan 12 noon (12 siang) dan 12 midnight (12 tengah malam). Bagaimana? Apakah masih bingung? Kalo mimin jelas masih bingung, kan ada yang mudah kenapa milih yang susah. 😂

 

(by: Dewa Arya - Tsubomi House TLC)

Check our Instagram

bottom of page