Mahjong, Board Game Terpopuler di China
top of page

Mahjong, Board Game Terpopuler di China

China (Tiongkok) merupakan salah satu negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia yakni sekitar 1,3 miliar (pada tahun 2018). Dengan jumlah penduduk sebanyak ini tentunya menghasilkan tradisi dan budaya yang bermacam-macam baik mulai dari pakaian, makanan, bahkan hingga hiburan. Salah satu hiburan yang masih popular sejak jaman dahulu di Tiongkok adalah permainan Mahjong 麻将 (májiàng). Permainan ini merupakan sebuah permainan papan (board games) di mana permainan ini tiga atau empat pemain dan setiap set. Mahjong terdiri dari 136 sampai 144 ubin (seperti domino). Permainin ini terdiri dari 3 – 4 ronde tergantung jumlah pemain yang ikut serta.

Balok Mahjong (sc: Allison Brown/Flickr)

Pertama-tama pemain akan mengocok dadu untuk menentukan siapa yang bermain pertama kali. Kemudian pemain akan mengambil total 13 balok secara acak dan sisanya akan diletakkan di tengah-tengah meja. Para pemain diminta untuk membentuk kombinasi dari beberapa balok mahjong yang memiliki gambar/bentuk yang sama. Masing-masing kombinasi memiliki poin yang berbeda tergantung kombinasi apa yang sudah terkumpul. Ketika sudah selesai menyusun kombinasi yang menurut kalian bagus, kalian bisa menunjukan hasil kombinasi mahjong setelah mengatakan “Mahjong”. Kemudian diakhiri dengan menghitung poin yang didapat untuk menentukan siapa yang menang.

Ilustrasi Bermain Mahjong (sc: Audrey/Flickr)

Mahjong sering dimainkan sebagai permainan perjudian. Oleh sebab itu mahjong pernah dilarang pada tahun 1949 di China, akan tetapi mahjong dimainkan lagi mulai tahun 1976 karena Revolusi Kebudayaan telah berarkhir. Meskipun haram karena sering dimainkan untuk judi dan cukup rumit, Mahjong ternyata memiliki beberapa manfaat yang tak terpikirkan orang-orang pada umumnya seperti:

1. Kecepatan memahami tulisan Mandarin

Seberapa cepat memahami tulisan angka China, seperti : angka 1 – 9 dan 10.000 萬 (wàn). Selain itu juga cepat memahami tulisan karakter China dalam hal arah mata angin, misal : utara (北, běi), timur (東, dōng), selatan (南, nán), and barat (西, xī).

2. Baik untuk kesehatan mental

Para ahli menyetujui, bahwa bermain Mahjong dapat bermanfaat bagi kesehatan mental para pemainnya seperti mencegah depresi, melatih ketajaman otak, dan melatik kesabaran. Hal ini karena bermain Mahjong membutuhkan pemikiran yang strategis untuk menganalisa situasi – koordinasi tangan dan reaksi dari pemain, juga kemampuan observasi yang cukup tajam, di mana kondisi ini menuntut kita untuk tetap tenang dan beradaptasi dengan pendekatan dan strategi yang baru.

Koleksi Mahjong (sc: George N/Flickr)

Untuk memahami apa tulisan yang ada di balok mahjong ini kalian harus bisa memnbaca huruf kanjjinya dengan cara belajar Bahasa Mandarin. Sebenarnya ada permainan papan yang tidak kalah populernya dari mahjong ini. Kalian penasaran? Nantikan artikel selanjutnya ya!

 

(by: Dewa Arya - Tsubomi House TLC)

133 tampilan0 komentar

Check our Instagram

bottom of page